WA 2 WA 1

Cara Mengatasi Balita Tidak Mau Makan

Diposkan: 06 Jan 2017 Dibaca: 1587 kali


 

Lentera Kasih - Diusia usia 1 sampai 2 tahun, balita biasanya lebih susah makan. Ia menolak semua makanan yang disodorkan and atau baby sitter jika memang anda menggunakan jasa baby sitter. Biasanya balita akan melakukan gerakan tutup mulut jika tidak mau makan, itu bukan salahnya atau salah baby sitternya. Hal ini dikarenakan, balita memang sedang dalam masa perkembangan mengeksplorasi lingkungan. Banyak hal yang lebih menarik untuk balita ketimbang makan, seperti bermain. Mungkin anda, baby sitter, serta pembantu rumah tangga bisa bekerja sama untuk sedikit mencuri perhatiannya agar balita tertarik dengan makanannya. Berikut ini cara mengatasi balita tidak mau makan :

 

Makanlah Bersama Balita Anda

Balita tidak mau makan mungkin saja karena balita tidak ingin makan karena melihat anda tidak pernah makan. Makanlah bersama balita anda atau dampingilah balita anda ketika baby sitter menyuapinya.

 

Sajikan Makanan yang Menarik

Balita sangat menyukai sesuatu yang menurutnya menarik. Pastikan setiap makanan yang disajikan terlihat menarik, karena bisa saja dengan melihat bentuknya yang menarik membuat ia ingin melahap makananya. Dalam hal ini, kerja samalah dengan pembantu anda untuk menciptakan makanan yang unik dan menarik selera makan balita anda.

 

Ajak Balita Pada Saat Proses Pembuatan Makanan

Ikut serta langsung dalam proses pembuatan makanan akan membuat balita lebih tertarik untuk melahapnya. Jangan takut balita anda akan membuat repot anda atau pembantu ketika sedang membuat makanan. Anda bisa mengajak baby sitter untuk sekedar menjaga dan mengawasinya, biarkan balita anda ikut andil dalam proses pembuatan makanannya.

 

Berikan Makanan Sesuai Usianya

Mungkin anda lupa jika balita anda sudah tidak bayi lagi, tetapi masih saja memberinya bubur. Berilah makanan yang lebih berpariatif, tetapi tetap memperhatikan gizi dan kesehatan makanan tersebut.

 

Sediakan Makanan Dalam Jumlah Kecil

Balita biasanya akan malas makan jika melihat makanan yang disajikan terlalu banyak. Anda atau baby sitter juga mungkin akan frustasi jika balita anda tidak menghabiskan makananya. Jadi sediakan makanan dalam jumlah kecil. Bila balita terlihat lapar dan sedang lahap menghabiskan makananya, anda bisa menambahkan secukupnya.

 

Berikan Alternatif Makanan Pengganti

Jika balita tidak menukai makanan yang disajikan, berilah alternatif untuk makanan yang tidak disukainya. Misalnya balita tidak mau makan nasi, berikan mie atau roti. Bila ia hanya ingin makan lauknya saja, sediakan tempat yang mudah dijangkau agar ia bisa mengambilnya sewaktu-waktu ingin makan.

 

Bersabarlah dalam menghadapi anak yang tidak mau makan. Setelah anda tahu penyebabnya, tentunya anda atau baby sitter akan lebih mudah memberinya makan. Walaupun mungkin hanya itu-itu saja yang ia mau. Kreatifitas bunda, baby sitter, dan pembantu juga sangat diperlukan dalam menangani anak yang tidak suka makan.

 

Demikian artikel tentang Cara Mengatasi Balita Tidak Mau Makan, semoga bermanfaat!

Jangan lupa baca juga artikel tentang Menghadapi Pembantu dan Baby Sitter yang Suka Main HP

 

Mau copy artikel diatas?

Silahkan, tapi jangan lupa jika anda penulis yang baik marilah kita budayakan menyertakan sumber link www.lenterakasih.com


Tags

Artikel Terkait

Mengenal Sifat-sifat Anak

Mengenal Sifat-sifat Anak

Kata orang, setiap anak membawa sifat masing-masing. Kata-kata ini sepertinya tak terlalu salah. Banyak memang sifat-sifat anak yang sebaiknya diketahui para orang tua dan pengasuhnya. Dengan begitu, orang tua atau pengasuhnya juga bisa mencari cara menghadapi anak-anak mereka. [...]

Diposkan: 05 Dec 2016 Dibaca: 2116 kali

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:
www.lenterakasih.com © 2023. Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang