WA 2 WA 1

Prosedur Senam Lansia

Diposkan: 01 Feb 2017 Dibaca: 2277 kali


 

Lentera Kasih – Pengertian senam lansia adalah senam yang dilakukan oleh klien lanjut usia yang melibatkan semua otot dan persendian.

 

Tujuan

1.      Melemaskan otot-otot dan persendian.

2.      Meningkatkan stamina tubuh.

3.      Memberikan lansia peluang bertemu dengan rekan sebaya sehingga mengurangi kejenuhan dan kesepian.

 

Prinsip

-          Sehat jasmani, apabila ada hambatan tertentu telah berkonsultasi dengan dokter.

-          Tidak melelahkan.

-          Tidak menimbulkan cedera.

 

Teknik dan Cara Berlatih

1.      Pemanasan (warming up).

Tujuan pemanasan untuk mengurangi cedera dan mempersiapkan sel-sel tubuh agar mampu meningkatkan metabolisme.

  • Dilakukan 8-10 menit (pada 5 menit terakhir gerakan lebih cepat dari sebelumnya).
  • Merupakan gerakan yang banyak melibatkan otot dan sendi.

2.      Gerak inti.

a.       Dilakukan secara berurutan (dari kepala sampai ke kaki)

b.      Biasanya yang dilatih adalah :

  • daya tahan (endurance),
  • kardio-pulmonal dengan latihan yang bersifat aerobik,
  • fleksibilitas dengan peregangan,
  • kekuatan otot (dapat dilakukan dengan beban),
  • komposisi tubuh (dengan aerobik, latihan beban, dan kekuatan).

3.      Pendinginan.

  • Dilakukan dengan gerakan umum yang ringan sampai suhu tubuh kembali normal yang ditandai pulihnya denyut nadi dan keringat berhenti keluar.
  • Dilakukan selama 8-10 menit.

 

Prosedur

1.      Gerakan leher.

  • Berdiri tegak dengan kepala lurus dan pandangan lurus ke depan tanpa menengadahkan kepala.
  • Tundukan kepala pelan-pelan, kemudian kembali ke posisi semula.
  • Palingkan leher pelan-pelan ke kiri, tengah, kemudian ke kanan.
  • Palingkan leher ke kiri, tengah, dan ke kanan secara perlahan.

2.      Gerakan bahu dan tangan.

  • Putar pangkal lengan ke belakang, kemudian ke depan (dapat dilakukan dengan atau tanpa beban).
  • Lengan rileks di depan badan, gerakan ke dalam dan ke samping, kemudian kembali ke posisi semula.
  • Posisi lengan ditekuk sejajar dengan bahu, gerakan ke depan dada, tarik ke belakang; lakukan bergantian dengan tangan kiri di atas dan tangan kanan di bawah.

3.      Gerakan kaki.

  • Jalan tegap di tempat dengan kaki diangkat ke belakang.
  • Langkah silang kaki ke kanan dan ke kiri diikuti dengan ayunan tangan.
  • Angkat paha dan kaki ke depan dengan gerakan tangan ke atas.
  • Gerakan kaki kanan menyilang di depan, sentuh ujung kaki kanan yang diangkat dengan tangan kiri, lakukan sebaliknya.
  • Gerakan menjinjit dengan jari kaki.
  • Gerakan telapak kaki ke atas dengan tumpuan tumit, kemudian lakukan lagi dengan ujung jari kaki.
  • Gerakan menekuk ujung jari ke atas. Semua gerakan dilakukan delapan kali hitungan.

 

Demikian artikel tentang Prosedur Senam Lansia, semoga bermanfaat!

Jangan lupa baca juga artikel tentang Meningkatkan Keterampilan Pembantu Rumah Tangga

 

Mau copy artikel diatas?

Silahkan, tapi jangan lupa jika anda penulis yang baik marilah kita budayakan menyertakan sumber link www.lenterakasih.com


Tags

Artikel Terkait

Yayasan Penyalur Pembantu Terpercaya

Yayasan Penyalur Pembantu Terpercaya

Sebagai wanita karir tentunya akan sangat kerepotan dengan melakukan pekerjaan rumah tangga. Bagaimana tidak, waktunya sebagian besar telah dihabiskan untuk melakukan pekerjaan kantornya. Oleh karena itu, tidak jarang yang lebih memilih memakai jasa pembantu rumah tangga untuk membantu menyelesaikan [...]

Diposkan: 13 Jan 2017 Dibaca: 3297 kali

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:
www.lenterakasih.com © 2024. Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang