WA 2 WA 1

Perbedaan Baby Sitter, Nanny, dan Governess

Diposkan: 05 Jan 2017 Dibaca: 22453 kali


>

 

Lentera Kasih - Baby sitter, nanny, dan governess adalah sebutan bagi seseorang yang mempunyai tugas, tujuan, dan fungsi yang sama yaitu  menjaga, merawat, dan mengasuh buah hati anda. Akan tetapi sebenarnya terdapat perbedaan dalam menjalankan tugasnya, dan yang membedakan adalah usia dari anak yang diasuh dan tanggung jawab.

 

Kata dasar baby sitter mempunyai arti yaitu perawat bayi. Definisi bayi adalah periode anak yang berusia 1 hari sampai dengan 2 tahun. Bagi seorang baby sitter atau perawat bayi, pekerjaan mereka bisa dibilang gampang-gampang susah  karena bayi belum bisa berbicara. Ketika bayi menginginkan sesuatu ia hanya menangis. Disinilah seorang baby sitter diharuskan cepat tanggap dan cepat menyesuaikan diri dengan bayi yang diasuhnya. Jadi seorang baby sitter bisa tahu dan mengerti kapan bayi tersebut lapar, haus, dan kebiasaan lainnya.

 

Untuk nanny mempunyai arti yaitu perawat balita. Devinisi balita adalah periode anak yang berusia 2 tahun sampai dengan 5 tahun. Seorang nany atau perawat balita diharuskan untuk lebih memperhatikan, memdidik, dan menjaga balita yang diasuhnya. Sebab seorang balita sudah mulai bisa berjalan, berlari kesana-kemari, berbicara, dan dapat meniru semua yang ada disekelilingnya termasuk apa yang dikatakan dan dilakukan oleh seorang nanny atau perawat balita. Seorang nanny atau perawat balita harus bisa mendidik atau mengajatkan balita untuk berhitung, membaca serta mengenalkan sesuatu yang ada dilingkungannya. Seorang nanny atau perawat balita juga harus memberitahu kepada balita mana yang boleh dan mana yang tidak boleh dilakukan serta memberikan penjelasan jika tidak boleh dilakukan.

 

Sedangkan governess mempunyai arti yaitu perawat anak. Devinisi anak adalah periode anak yang berusia 5 tahun sampai dengan 14 tahun. Pada usia tersebut anak sudah mulai sekolah dan tugas seorang governess atau perawat anak bertambah. Misalnya seperti, membantu mengulas pelajaran disekolah.

 

Kemiripan tugas dari seorang baby sitter, nanny, dan governess inilah yang membuat sebagian orang keliru dan hampir tidak bisa membedakan tugas dan kewajiban dari masing-masing perawat tersebut. Oleh karena itu, dibuatnya artikel di atas bertujuan agar kita dapat mengetahui dan membedakan mana saja tugas dan tanggung jawab dari para pengasuh tersebut.

 

Demikian artikel tentang Perbedaan Baby Sitter, Nanny, dan Governess, semoga bermanfaat!

Jangan lupa baca juga artikel tentang Anak Menyukai Baby Sitter

Mau copy artikel diatas?

Silahkan, tapi jangan lupa jika anda penulis yang baik marilah kita budayakan menyertakan sumber link www.lenterakasih.com


Tags

Artikel Terkait

Adaptasi Pembantu Rumah Tangga Baru

Adaptasi Pembantu Rumah Tangga Baru

Aktivitas dalam mengurus rumah tangga sering dianggap remeh. Padahal, pada kenyataannya aktivitas ini tidak kalah berat dan sulit jika dibandingkan dengan pekerjaan lainnya. Oleh karena itu, banyak ibu rumah tangga yang merasa kerepotan dan membutuhkan bantuan pembantu rumah tangga. Hal ini dilakuk [...]

Diposkan: 05 Jan 2017 Dibaca: 3007 kali

0 Komentar

* Nama
* Email
  Website
* Komentar Note: HTML tidak diterjemahkan!
Masukkan kata ke dalam box:
www.lenterakasih.com © 2024. Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang